Rabu, 12 Mei 2010

Promosi Blog di Google

Buat para Blogger yang punya blog baru dan ingin blognya dikenal oleh para pembaca. Salah satu cara promosinya yaitu, mendaftarkan blog di search engine.

Kenapa harus search engine ? Yupz, karena pastinya sebagian besar atau bahkan mungkin semua orang jika ingin mencari sesuatu yang mereka inginkan di internet pastinya pertama kali yang mereka lakukan adalah memasukkan keyword di search engine.

Cara Buat Blog di BLOGGER

Mungkin ini tutorial gak penting banget buat kalian yang sudah pada mahir nge-Blog. Tapi, buat kalian-kalian yang masih awam atau belum tahu cara membuat blog silakan ikuti langkah-langkah berikut :

1. Kalian harus punya e-mail di Gmail terlebih dahulu. Caranya gampang koq,
a. Buka halaman web gmail.com
b. Setelah itu pilih dan click "Create an account"
c. Lalu masukkan semua data diri kamu, setelah itu click " I accept. Create my account. "

Kamis, 06 Mei 2010

Pengertian & Penyebab Masalah Ekonomi

Masalah ekonomi adalah kesenjangan antara kebutuhan manusia yang tidak terbatas sedangkan alat pemuas kebutuhannya terbatas. 
Namun, tidak setiap masalah berdampak negatif bagi kita. Dalam hal ini, masalah ekonomi dapat memacu kita untuk dapat menyelesaikannya dan mendorong untuk memanfaatkan seluruh potensi diri dan lingkungannya. Dan hal ini yang akan membawa bangsa kita pada kemajuan. Walaupun demikian, jika kita salah memanfaatkan seluruh potensi tersebut, hal itu dapat juga membawa ke arah kehancuran.

Definisi Ekonomi

  Ekonomi merupakan salah satu ilmu sosial yang mempelajari aktivitas manusia yang berhubungan dengan produksi, distribusi, pertukaran, dan konsumsi barang dan jasa.
Istilah "ekonomi" sendiri berasal dari kata Yunani οἶκος (oikos) yang berarti "keluarga, rumah tangga" dan νόμος (nomos), atau "peraturan, aturan, hukum," dan secara garis besar diartikan sebagai "aturan rumah tangga" atau "manajemen rumah tangga."

   Lipsey menyatakan bahwa ilmu ekonomi adalah suatu studi tentang pemanfaatan sumber daya yang langka untuk memenuhi kebutuhan manusia yang tidak terbatas.